Pages

Wednesday, April 3, 2019

Organda Minta Pengusaha Cek Angkutan Mudik - Radar Makassar - Satu Yang Terbaik

Organda Minta Pengusaha Cek Angkutan Mudik
Ilustrasi Angkutan Mudik. FOTO : IST

RADARMAKASSAR.COM–Organisasi Pengusaha Angkutan Darat (Organda) Sulsel mengimbau para pemilik kendaraan umum untuk mengecek kondisi kendaraan mereka guna mendukung kelancaran dan keamanan arus mudik lebaran tahun 2019.

“Pengecekan perlu dilakukan untuk memastikan kendaraan aman ditumpangi,”kata Sekretaris DPP Organda Sulsel,Darwis Rahim, belum lama ini.

Namun pihak Organda sendiri hingga kini belum bisa berbicara banyak ada berapa unit armada akan disiapkan untuk mudik tahun ini.

“Saya belum bisa memberikan statmen berapa armada yang akan disiapkan tentunya saya harus berkoordinasi dulu setelah itu baru bisa menyampaikan kepada publik, “Jelasnya.

Lebih lanjut, dia mengatakan perihal kesiapan pihak Organda pada prinsipnya sangat siap menghadapi mudik tahun ini. “Kita siap karena ini ajang tahunan buat kami tidak ada kendala perihal transportasi yang akan digunakan, “katanya.

Oleh karena itu, Ia hanya menghimbau kepada penyedia angkutan umum untuk selalu mengecek kendaraan nya agar layak jalan.

“kita himbau kepada penyedia angkutan untuk memastikan kendaraan nya itu layak beroperasi dan kita minta kepada pemerintah untuk menyediakan jalan yang mulus dan terminal baik, “tuturnya.

Sementara, Anggota DPRD Makassar, Supratman mengatakan pada musim musik kali ini tidak boleh ada sopir pocokan yang dipekerjakan oleh pengusaha angkutan umum. “Seluruh sopir kendaraan umum harus sopir yang tetap dan sudah tahu medan yang akan dilewati. Sopir ini juga harus memiliki kelengkapan SIM A umum,” katanya.

Selain itu, katanya, setiap kendaraan umum yang sedang beroperasi juga harus disediakan satu sopir cadangan yang bertugas menggantikan sopir tetap ketika mengalami kelelahan. “Dari sisi kesehatan sopir ini juga harus diperiksa. Ini penting karena biasanya saat mudik Lebaran terjadi kemacetan panjang, jika seharusnya satu hari sampai bisa sampai 2 hari-3 hari,” katanya.

Imbauan lain yang tidak kalah penting adalah angkutan darat harus dikendalikan secara penuh oleh kantor pusat masing-masing. Dengan begitu, kantor pusat akan tahu apa saja kendala yang dialami oleh masing-masing angkutan saat di lapangan.(fit/rah)

Let's block ads! (Why?)

Baca lanjutan nya buka link di samping http://www.radarmakassar.com/2019/04/03/organda-minta-pengusaha-cek-angkutan-mudik/

No comments:

Post a Comment