Pages

Saturday, March 16, 2019

Angkutan Motor Gratis Pakai Kereta Api di Mudik 2019, Begini Caranya - Tribun Lampung

TRIBUNLAMPUNG.CO.ID - Kementerian Perhubungan menyediakan layanan program Angkutan Motor Gratis (Motis) dengan moda Kereta Api pada musim mudik tahun ini.

Untuk musim mudik tahun ini, Kemenhub menyediakan kuota sebanyak 18.092 motor pada program Angkutan Motor Gratis.

Bagi yang ingin mengikuti program Angkutan Motor Gratis, caranya cukup mudah.

Peserta motis dapat mendaftar secara online melalui website mudikgratis.dephub.go.id dan dapat juga mendaftar langsung di stasiun-stasiun yang telah ditunjuk.

Pendaftaran online sendiri telah dibuka sejak 12 Maret hingga 25 Mei 2019.

Untuk pendafataran langsung di stasiun, bisa dilakukan mulai 12 Maret hingga 13 Mei 2019.

“Cara untuk melakukan pendaftaran motis ini cukup mudah. Mendaftar dari rumah juga bisa. Buktinya saat ini sudah 6.000 yang mendaftar,” ujar Direktur Lalu Lintas Kereta Api Kemenhub, Zulmafendi di kantornya, Jakarta, Kamis (14/3/2019).

Untuk pendaftaran online, peserta akan diminta mengisi data jumlah penumpang.

Bisa Daftar Online Lewat Kemenhub Angkutan Motor Gratis Mudik 2019 Mulai Buka Hari Ini

Selanjutnya, akan diminta mengisi kota asal keberangkatan dan kota tujuannya.

Lalu, peserta diminta memilih waktu berangkat dan waktu pulangnya serta menyertakan nomer pelat motor yang akan diberangkatkan.

Let's block ads! (Why?)

Baca lanjutan nya buka link di samping http://lampung.tribunnews.com/2019/03/16/angkutan-motor-gratis-pakai-kereta-api-di-mudik-2019-begini-caranya

No comments:

Post a Comment