Pages

Sunday, February 17, 2019

Di Waikabubak, Dinas Perhubungan Sumba Barat Tertibkan Angkutan Kota Masuk Terminal - Pos Kupang

Laporan Reporter POS-KUPANG.COM, petrus piter

POS-KUPANG.COM---Dinas Perhubungan Kabupaten Sumba Barat, Senin (18/2/2019) pagi menertibkan semua angkutan kota Waikabubak masuk terminal Weekarou.

Selain itu semua kendaraan angkutan pedesaam dan angkutan antar kota dalam propinsi juga diarahkan masuk terminal weekarou.

Dengan demikian, suasana terminal nampak ramai.

Joni dan Iswayudi, sua sopir angkutan kota yang ditemui pos kupang.com di terminal Weekarou, Senin (18/2/2019) mengaku, semenjak pagi parkir kendaraan di terminal Weekerou tetapi tidak ada penumpang. Hal itu karena angkutan penumpang bus Tambolaka, SBD menuju Waikabubak, Sumba Barat diturunkan di km 6 menuju Kota Waikabubak oleh sebagian sopir angkutan kota yang memarkirkan kendaraan di lokasi itu.

PSG Tundukkan St Etienne 1-0, Perpanjang Dominasi Liga Prancis

Karena itu, keduanya meminta petugas Dinas Perhuhungan jangan hanya berjaga di pertigaan Gelora Pada Eweta tetapolo harus pula menertibkan angkutan kota yang parkir di km 6. Dengan demikian, angkutan penumpang dari Tambolaka, SBD diantar hingga terminal weekarou dan tidak diturunkan ditengah jalan.

Seperti disaksikan pos kupang, Senin (18/2/2019) pagi, petugas Dinas Perhubungan Sumba Barat telah disebar dibeberapa titik dalam kota Waikabubak untul mengarahkan semua angkutan kendaraan penumpang masuk terminal Weekarou seperti dipertigaan jalan Gelora Pada Eweta, depan kantor BPN Sumba Barat, pertigaan jalan menuju kantor Bupati Sumba Barat dan beberapa titik lainnya.

Semua kendaraan penumpang diarahkan masuk terminal weekarou tanpa kecuali. Sementara di terminal Weekarou mulai nampak pula angkutan kota, angkutan pedesaat dan bus antar kota yang menurunkan dan menaikan penumpang. (*)

Let's block ads! (Why?)

Baca lanjutan nya buka link di samping http://kupang.tribunnews.com/2019/02/18/di-waikabubak-dinas-perhubungan-sumba-barat-tertibkan-angkutan-kota-masuk-terminal

No comments:

Post a Comment