Pages

Tuesday, July 10, 2018

Penumpang Keluhkan Kondisi Angkutan Umum Yang Melintas di ...

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Budi Susanto

TRIBUNJATENG.COM, BATANG - Dua wanita paruh baya nampak sedang menunggu di pinggir jalan Alun Kecamatan Bawang Kabupaten Batang. Lalu-lalang kendaraan yang melintas seolah tak dihiraukan mereka.

Dari kejauhan, suara raungan mesin terdengar jelas. suara tersebut berasal dari sebuah bus penumpang.

Kondisi bus nampak tak karuan, karat tebal terlihat di beberpa sisi bus. Dari kenalpot keluar asap hitam pekat saat sang pengemudi menginjak gas.

Saat bus menghampiri, dua wanita yang berada di tepi jalan itu menutup hidung dan mulut menggunakan tangan.

Gelengan kepala dari dua wanita itu sebagai jawaban kepada sang kondektur sewaktu menawarkan tumpangan.

Bus pun akhirnya melanjutkan perjalananya dan kedua wanita bernama Lasmi (45) dan Nur Rini (33) tetap menunggu datangnya bus lain.

Dikatakan Lasmi ia sudah menunggu bus selama 30 menit dan beberapa bus yang datang dalam kondisi tak layak.

"Siapa yang mau naik bus seperti itu, yang ada keselamatan kami terancam wong ingin naik angkutan umum nyaman malah yang datang bus seperti itu," jelasnya, Selasa (10/7/2018).

Ia menambahkan ada tiga bus yang menghampirinya, namun keduanya menolak naik saat melihat kondisi angkutan umum tersebut.

Let's block ads! (Why?)

Baca lanjutan nya buka link di samping http://jateng.tribunnews.com/2018/07/10/penumpang-keluhkan-kondisi-angkutan-umum-yang-melintas-di-jalan-walisongo-bawang-batang

No comments:

Post a Comment