Pages

Wednesday, February 13, 2019

Kembangkan Berbagai Fitur pada Kendaraan Komersil dan Angkutan, Ini yang Dilakukan Hino - Tribun Pekanbaru

Kembangkan Berbagai Fitur pada Kendaraan Komersil dan Angkutan, Ini yang Dilakukan Hino

Laporan Wartawan Tribunpekanbaru.com, Hendri Gusmulyadi

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Kembangkan berbagai fitur pada kendaraan komersil dan angkutan, ini yang dilakukan Hino, karena Hino terus melakukan berbagai upaya pengembangan agar dapat mencapai target penjualan di tahun 2019.

Pengembangan yang dilakukan oleh salah satu penguasa pasar kendaraan komersil dan angkutan jenis truk ini, tidak hanya di sisi produk, namun juga layanan.

Presiden Direktur PT HMSI, Hiroo Kayanoki, dalam keterangan yang tribun terima dari Hino Pekanbaru, Rabu (13/2/2019), menjelaskan, khususnya pada produk segmen kargo atau transportasi logistik baik itu Hino New Generation Ranger dan Hino New Dutro, bakal dilakukan penambahan fitur terbaru.

Baca: KEPALA DESA di Riau Cabuli Siswi SMP Ditetapkan Jadi Tersangka, Jabatan Kades Padekik akan Diisi Pjs

Baca: Tidak Hanya Melayani Coating, Otogard Juga Punya Produk Auto Care

Baca: Setiap Hari Ada Warga yang Menikah, Mereka Butuh Rumah, Ini Kata Kementerian PUPR RI

"Kita akan sematkan rear camera pada produk ini guna memberikan prioritas keselamatan bagi pengemudi. Sehingga saat parkir atau memundurkan mobil, bisa pantau langsung dari layar," jelasnya.

Standar keamanan pada produl di segmen kargo atau transportasi logistik baik itu Hino New Generation Ranger dan Hino New Dutro, Hino juga tidak kalah memprioritaskan di tahun 2019 ini.

Dengan dilengkapi side guard atau pelindung bagian samping, akan mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas yang memakan korban masuk kendaraan.

"Fitur terbaru Hino juga dibenamkan pada sistem pengereman Anti-Lock Brake System (ABS), khusus untuk angkutan bahan bakar minyak, gas, bahan kimia dan bahan berbahaya lainnya. Dengan system ABS meningkatkan aspek keselamatan dan keamanan berkendara bagi pengemudi, barang muatan yang dibawa dan lingkungan sekitar terutama jika berkendara dengan kecepatan tinggi dan kondisi jalan yang licin," paparnya.

Baca: KISAH Cewek Cantik Berdarah Minang Jadi Selebgram dan Ketemu Jodoh melalui Bisnis Online

Baca: KISAH Cewek Cantik Asal Pekanbaru Bertubuh Lansing, Geluti Modern Dance Sejak Usia Belia

Baca: KISAH Cewek Cantik Anak Semata Wayang Asal Pekanbaru, Miliki Tubuh Tinggi Semampai

Hiroo menambahkan, fitur ABS tersebut sangat sesuai bagi customer yang bergerak di pada industri minyak, angkutan bahan kimia, perusahaan bahan bakar gas dan perusahaan semen industri.

"Untuk itu customer dapat menggunakan Hino New Generation Ranger FG 245 JK untuk kapasitas 8.000 liter, serta FL 245 JN, FL 245 JW, dan FM 285 JD untuk kapasitas 16.000 liter. Sementara untuk model tractor head dengan kapasitas tarik tangki 24.000 liter Hino memiliki tipe SG 260 dan 285 TH serta FM 265 dan 285 TH. Dan yang paling tinggi FM 350 TH untuk kapasitas 32.000 liter," jelasnya. (*)

Let's block ads! (Why?)

Baca lanjutan nya buka link di samping http://pekanbaru.tribunnews.com/2019/02/13/kembangkan-berbagai-fitur-pada-kendaraan-komersil-dan-angkutan-ini-yang-dilakukan-hino

1 comment: