Pages

Sunday, December 23, 2018

Petugas Periksa Kelaikan Angkutan Umum di Terminal Mojokerto, Enam Bus Didapati Langgar Ketentuan - Tribun Jatim

TRIBUNJATIM.COM, MOJOKERTO - Menjelang Natal dan Tahun Baru, kendaraan angkutan umum diperiksa kelaikan operasionalnya.

Hal ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para penumpang.

Selain itu juga bertujuan menekan angka kecelakaan.

Kepala Seksi Pengendalian dan Operasional UPTLLAJ Mojokerto, Yoyok Kristiowahono mengatakan, pemeriksaan kelaikan kendaraan atau Ramp Check telah dilakukan mulai 18 Desember 2018 lalu.

Kepala Desa Sampangagung Mojokerto Suhartono Diberhentikan dari Jabatannya Sementara

Pemeriksaan kendaraan dipusatkan di dalam Terminal Kertajaya, Magersari, Kota Mojokerto.

"Inspeksi kendaraan (Ramp Check) kami lakukan setiap hari. Pemeriksaan dilakukan 24 jam," katanya, Minggu (23/12/2018).

Yoyok menyebutkan, sehari minimal 60 kendaraan angkutan umum bus yang mangkal di Terminal Kertajaya terjaring operasi Ramp Check.

Beberapa bus yang melintas di wilayah Kabupaten Mojokerto juga tak luput diinspeksi.

Tangkis Sungai Jebol, Banjir Besar Melanda Kecamatan Kencong Jember, Ratusan Rumah Terendam Air

Sebab, beberapa petugas disebar di sejumlah tempat, di antaranya di wilayah Kenanten dan di Pacet.

"Pada malam hari petugas tak mengendurkan pengawasan. Jika melihat bus dalam kondisi tak laik, langsung diperiksa dan tindak," tegasnya.

Let's block ads! (Why?)

Baca lanjutan nya buka link di samping http://jatim.tribunnews.com/2018/12/23/petugas-periksa-kelaikan-angkutan-umum-di-terminal-mojokerto-enam-bus-didapati-langgar-ketentuan

No comments:

Post a Comment