Pages

Tuesday, March 26, 2019

Jokowi Pastikan Dumai-Malaysia Segera Terhubung Angkutan Kapal RoRo | merdeka.com - merdeka.com

Merdeka.com - Presiden Joko Widodo mengizinkan dan menyetujui pengoperasian rute roll on-roll (Roro) dari Dumai-Malaka, Malaysia yang sebelumnya tersendat. Di depan puluhan ribu warga Kota Dumai, Jokowi menyampaikan dirinya menyetujui hal itu demi kelancaran transportasi laut antar negara tersebut.

BERITA TERKAIT

"Saya dapat tulisan, kapal Feri Roro katanya maju mundur. Itu saya setujui, saya Acc sekarang ini. Kedua (program) kereta api, dari Labuhan Batu ke Dumai gimana pak. Saya sampaikan segera dan dilanjutkan," ucapnya, saat kampanye akbar di Lapangan Gelanggang Kota Dumai, Selasa (26/3).

Sebelumnya, pemerintah menargetkan pengoperasian Roro Dumai-Malaka Malaysia. Selama ini rute itu banyak talik ulur dan maju mundur karena dikhawatirkan sepi penumpang.

Pemerintah telah menjalin kesepakatan dengan PT Pelindo I, dengan Tanjung Bruas Port sebagai operator Pelabuhan Dumai dan Malaka. Jokowi juga mendapat pesan soal proyek kereta Dumai-Labuhan Batu (Sumatera Utara). "Saya tegaskan jalur kereta api Dumai-Labuhan Batu dilanjutkan," katanya.

Calon Presiden nomor urut 01 ini, melakukan kampanye akbar di Lapangan Gelanggang Kota Dumai Riau, Selasa (26/3). Ditemani sang istri, Iriana, Jokowi datang dengan kemeja putih.

Pantauan merdeka.com, Jokowi melakukan kampanye ditemani Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Gubernur Riau Syamsuar, serta para bupati dan walikota se Riau. Para kepala daerah d Riau itu tercatat sedang dalam kondisi cuti dari jabatannya.

Kepada ribuan masyarakat Riau, Jokowi juga menyampaikan program kerja untuk melanjutkan kepemimpinannya untuk 5 tahun lagi yang akan datang.

Jokowi juga menyampaikan sejumlah program dan proyek nasional di Riau yang sebentar lagi akan selesai, serta sejumlah program yang sedang dijalankan di zamannya.

Jokowi juga menyinggung soal urusan kelapa sawit di Riau. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menegaskan, pemerintah pusat telah mengadakan kerjasama dengan Pertamina soal hal itu.

"Kita sekarang sudah B50, sudah ada MoU dengan PTPN serta Perrtamina. Ini akan memperluas pekerjaan (untuk rakyat) yang ada kelapa sawitnya," kata Jokowi.

Dia juga mengklaim keberhasilannya merebut blok Rokan dari tangan asing dan dipegang perusahaan negara. "Blok Rokan sudah kita rebut, kita yang jalankan sekarang," imbuhnya.

Tak lupa, Jokowi memamerkan sejumlah kartu yang bisa mempermudah masyarakat untuk tahun 2020. Program itu sedang dianggarkan pemerintah pusat.

"Ada Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah Prakerja, Kartu Sembako Murah. 3 kartu ini akan dimulai tahun depan, karena ini adalah program capres. Masih dianggarkan dan akan dikeluarkan tahun depan," ucap Jokowi.

[bim]

Let's block ads! (Why?)

Baca lanjutan nya buka link di samping https://www.merdeka.com/uang/jokowi-pastikan-dumai-malaysia-segera-terhubung-angkutan-kapal-roro.html

No comments:

Post a Comment