Laporan wartawan Sripoku.com, Alan Nopriansyah
SRIPOKU.COM, MUARADUA-- Over kapasitas jasa angkutan pelajar menyebabkan penumpang menaiki bagian atap angkutan yang membahayakan penumpang terjadi di wilayah sekitaran Kota Muaradua, Rabu (28/8/2018).
Informasi yang dihimpun Sripoku.com, beberapa angkutan jasa para pelajar dari rumah menuju sekolah terlihat over kapasitas hingga beberapa penumpang para pelajar tersebut menaiki bagian atas atau atap kendaraan.
Pemandangan yang demikian terjadi terhadap beberapa jasa angkutan umum di Jalan Raya Ranau Desa Sukajaya Kecamatan Muaradua, disayangkan aktivitas demikian telah terjadi sejak lama.
"Memang membahayakan, pelajar yang menaiki yang demikian pada bagian atas kendaraan, tapi kondisi demikian sudah sejak lama terjadi,"ujar Hartini warga Sabutan Rabu (29/8/2018).
Menurutnya aktivitas demikian sudah menjadi kebiasaan bagi para anak-anak sehingga dianggap hal yang biasa.
Baca: Awas Tertipu, BPJS Bagikan Rp 21 Juta untuk Karyawan Bekerja 1990-2018 Ternyata Hoax, Ini Faktanya
Baca: Hanya di Papua, Mobil Toyota Fortuner dan Mitsubishi Triton Dijadikan Angkutan Umum
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan melalui Kasie Kesiswaan SMP, Sari mengatakan pihaknya belum mengetahui terkait over kapasitas angkutan menyebabkan siswa menaiki pada atas kendaraan.
"Kalau itu saya belum tahu dan belum menerima informasi kalau siswa menaiki atas kendaraan, karena over kapasitas,"kata Sari.
Dikatakannya sementara waktu ia akan melaporkan pada atasannya Kepala Bidang Sekolah Menengah Pertama (SMP).(*)
Baca lanjutan nya buka link di samping http://palembang.tribunnews.com/2018/08/29/over-kapasitas-pulang-pergi-sekolah-pelajar-di-okus-naik-atap-angkutan
No comments:
Post a Comment